Senin, 11 Juli 2016

Wisata Religi ke Masjid Menara dengan Rental Mobil Semarang


Salah satu alternatif wisata yang banyak dilakukan masyarakat adalah wisata religi. Dengan melakukan wisata ini, kita tidak hanya menikmati berbagai obyek menarik, tetapi juga menambah pengetahuan dan keyakinan akan kebesaran Islam. Masjid Menara atau Masjid Layur merupakan salah satu obyek wisata religi di Kota Semarang. Di sini, kita bisa menikmati kemegahan masjid yang dibangun pada awal 1800an, serta melihat kitab-kitab kuno peninggalan para habib penyebar Agama Islam. Rental mobil Semarang dapat digunakan untuk memfasilitasi wisata religi ini. 
Sejarah dan Arsitektur Masjid Menara

Berwisata ke Masjid Menara dengan rental mobil Semarang akan membuat kita mengerti sejarah dari masjid tersebut. Masjid Layur dibangun awal tahun 1800-an di daerah Kampung Melayu. Disebut Kampung Melayu karena daerah ini dihuni oleh mayoritas orang Melayu yang datang sejak tahun 1743. Banyak juga penduduk keturunan Timur Tengah yang bertempat tinggal di kampung ini. Kedatangan orang Melayu dan Timur tengah tersebut dikarenakan Pemerintah Belanda waktu itu mengalihkan pusat perdagangan dari Jepara ke Semarang.
Masjid Menara awalnya dibangun dengan dua lantai. Lantai bawah merupakan gudang, dan lantai kedua adalah tempat sholat untuk laki-laki. Sedangkan jamaah wanita berada di tempat terpisah dalam kompleks masjid. Karena daerah ini sering terkena banjir pasang, tanahnya menjadi labil dan bangunan-bangunan pun banyak yang ambles. Begitu juga dengan Masjid Layur, yang lantai satunya ambles hingga tersisa lantai dua saja. Untuk melestarikan bangunan bersejarah ini, beberapa tahun yang lalu masjid inipun ditinggikan agar tidak ambles lagi. 

Masjid Menara masih terlihat kokoh dan dapat digunakan untuk beribadah oleh masyarakat sekitar. Usaha perawatan masih dilakukan terhadap masjid bersejarah yang menjadi kebanggaan masyarakat Semarang. Untuk arsitektur masjid sendiri, walaupun dipengaruhi oleh gaya Timur Tengah, tetapi bangunannya lebih banyak mengambil unsur Jawa. Jika Anda melakukan wisata religi dengan sewa mobil Semarang, Anda akan mengetahui bahwa sampai saat inipun, bentuk masjid masih seperti aslinya. 

Arsitektur khas Jawa terlihat dari atap bangunan yang berbentuk limas bersusun tiga. Semakin keatas, atapnya akan semakin runcing. Di sebelah kiri serta kanan masjid berdiri bangunan-bangunan kuno berukuran besar dan bertembok tinggi. Pada masjid tersebut terdapat sebuah menara tinggi dengan warna putih. Karena itulah, masjid ini dikenal dengan sebutan Masjid Menara. Ruangan dalam masjid memiliki dinding yang cukup unik. Ornamen-ornamen pada beberapa sudutnya bermotif geometrik dengan aneka warna. 
Perjalanan Menuju Masjid Menara

Masjid menara terletak di Jl. Layur, Semarang Utara. Untuk menuju masjid ini, perjalanan akan mudah dilakukan dari Pasar Johar. Dari sini, kita dapat mengambil arah menuju Kota Lama melewati Kantor Pos Besar yang terletak di Jl. Pemuda. Sebelum mencapai Jembatan Berok ambil arah ke kiri untuk mencapai Kampung Melayu. Bagi Wisatawan dari luar Semarang, rute tersebut mungkin akan membingungkan. Lebih baik jika kita mengambil layanan sewa mobil untuk mempermudah perjalanan. 

Rental mobil Semarang memang merupakan alternatif transportasi yang mudah untuk berwisata religi ke Masjid Menara. Harga sewa mobil ditentukan berdasarkan lamanya waktu sewa. Untuk sewa mobil selama 12 jam, 200 ribu rupiah merupakan harga yang wajar. Sedangkan layanan supir bisa kita dapatkan dengan menambah 150 ribu rupiah lagi. Dengan bantuan supir ini, kita tidak perlu takut tersesat saat berwisata di kota Semarang. Perjalanan wisata pun akan lancar dan menyenangkan. 



Rental mobil Semarang akan mengantarkan kita melakukan wisata religi ke Masjid Menara, Semarang. Masjid megah ini merupakan kebanggaan warga Semarang yang tetap dilestarikan. 







Tidak ada komentar:

Posting Komentar